Pengurus DPLE Sintang Dikukuhkan di Pendopo Bupati Sintang, Jarot Winarno Hadir

Ini Kata Bupati Sintang Usai Perda LKPJ APBD 2021 Disahkan DPRD Sintang
18/07/2022
Serahkan Piala, Bupati Sintang Tutup Turnamen Bola Voli Jetak Cup III Tahun 2022
22/07/2022

Pengurus DPLE Sintang Dikukuhkan di Pendopo Bupati Sintang, Jarot Winarno Hadir

Pengurus DPLE Sintang Dikukuhkan di Pendopo Bupati Sintang, Jarot Winarno Hadir

Sintang-www.beritasintang.com-Bupati Sintang, dr. H. Jarot Winarno, M.Med.PH, menghadiri deklarasi dan pengukuhan Dewan Pemuda Lintas Etnis (DPLE) Kabupaten Sintang, yang dilaksanakan di Pendopo Bupati Sintang, pada Kamis, 21 Juli 2022.

Bupati Sintang, Jarot Winarno menyampaikan bahwa di indonesia ini terdapat 1.340 suku, 718 bahas daerah dan 1.239 warisan budaya tak benda, namun hingga saat ini masih bersatu dalam bingkai NKRI dan Pancasila sebagai lambang pemersatunya. Tidak seperti di negara lain yang masih terjadi perperangan karena perbedaan.

“Kita harus bersyukur dapat hidup rukun satu sama lainnya. Sintang merupakan bagian miniaturnya indonesia dengan aspek kebudayaan Sintang Melayu, dan Dayak yang dominan, namun saat ini tidak hanya dua etnis tersebut yang ada di sintang melainkan ada jawa, bugis, minang, madura, tionghua, sunda, batak dan lainnya yang semuanya adalah saudara kita sebangsa stanah air dan harus saling menghormati,” kata Jarot.

Jarot mengapresiasi terbentuknya Dewan Pemuda Lintas etnis (DPLE) yang dinilai bertujuan untuk merawat keberagaman etnis.

“Jika pemudanya peduli dengan sejarah dan budaya maka bangsa ini akan maju dan berkembang. Gerakan pemuda lintas etnis seperti ini harus kita dukung bersama, harus diarahkan dan dibimbing dengan baik agar dapat mengambil perannya dalam memajukan Sintang, Kalbar umumnya,” harapnya.

Dedy Suripto, Laskar Komando ormas DPD Sebayu Kabupaten Sintang dikukuhkan menjadi Majelis Tinggi Dewan Pemuda Lintas Etnis DPD Kabupaten Sintang.

“Tujuan kegiatan tersebut adalah untuk menggabungkan seluruh ormas etnis pemuda yang ada, agar berada dalam satu wadah ormas yaitu Dewan Pemuda Lintas Etnis (DPLE) yang merupakan bagian dari organisasi Perkumpulan Merah Putih (PMP),” ujarnya.

“Harapan kedepannya dapat menjadi wadah penyelesaikan konflik antar etnis yang ada, sehingga keharmosisasian atar etnis dapat terwujud dalam satu bingakai NKRI dan Pancasila,” kata Dedy.

Dedy menilai, Sintang merupakan bagian salah satu daerah di Provinsi Kalbar memiliki ragam budaya dan etnis yang masih memiliki perbedaan pandangan kultur etnis.

Sehingga dengan adanya wadah DPLE ini dapat menyatukan seluruh perbedaan pandangan tersebut menjadi satu kesatuan dalam memajukan Sintang.

“Harapan kita kedepan ormas pemuda yang lain akan kita rangkul. Program kedepan DPLE Sintang akan melakukan kegiatan pada 28 oktober 2022 berupa kegiatan festival budaya, dialog kebangsaan, dan kegiatan sosial lainnya sebagai langkah awal untuk merekatkan seluruh ormas pemuda etnis yang ada di sehingga lebih harmonis, ” kata Dedy.

Majelis Tinggi DPP DPLE Kalbar, Guntur Perdana menyebut, Sintang merupakan daerah yang pertama dibentuk wadah dewan pemuda lintas etnis setelah terbentuknya ditingkat Provinsi. Harapanya menjadi contoh untuk daerah lainnya.

Guntur berterima kasih kepada Bupati sintang yang sangat mendukung terbentuknya Dewan Pemuda Lintas Etnis, dengan harapan organisasi ini dapat digunakan sebagai mitranya pemda sintang maupun TNI/Polri dalam menciptakan dan merawat keharmonisasian antar etnis.

“Jadi kedepannya segala konflik, keributan ataupun misskomunikasi antar etnis dapat diredam dan diselesaikan dengan bijaksana dalam wadah organisasi DPLE, shingga tidak perlu penyelesaikan dengan hukum, kecuali konflik yg sangat berat sampai adanya korban meninggal dan itu memang harus melalui proses hukum di Polri,” ujar Guntur.

 

 

Comments are closed.