Industri Perhotelan di Sintang Diharapkan Serap Tenaga Kerja Lokal

Dewan Sintang Dukung Pemberian Saksi Sosial Bagi Pelanggar Prokes
04/11/2020
Pemkab Sintang Berikan Penghargaan Kepada Perusahaan Yang Sudah Mau Kucurkan CSR
09/11/2020

Lim Hie Soen

SINTANG –  Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)  kabupaten Sintang, Lim Hie Soen berharap pertumbuhan Industri Perhotelan di Sintang memberikan dampak positif  bagi masyarakat.

“kita menyambut baik pertumbuhan Industri Perhotelan di Sintang dengan catatan kehadiran hotel  juga menguntungkan bagi masyarakat Sintang. Artinya masyarakat setempat harus merasakan keuntungan dengan kehadiran hotel di Sintang,” ujarnya  saat mendampingi Penjabat Sementara Bupati Sintang Florentinus Anum meresmikan operasional Hotel Emerald di Jalan MT Haryono Sintang pada Minggu, (08/11/2020).

Legislator partai Hanura ini mengatakan indusri perhotelan menjadi industri yang cukup diandalkan dalam menyerap tenaga kerja. Maka dari itu dirinya sangat merespon positif hadirnya keberadaan indusri perhotelan di Sintang.

“Keberadaan Hotel Emerald dan hotel lainnnya di Sintang ini berdampak positif bagi perkembangan perekonomian suatu daerah dan berbagai hal yang berkaitan dengannya. Keberadaan hotel emerald ini membuka ruang kesempatan yang lumayan besar bagi masyarakat Sintang untuk mendapatkan pekerjaan,” ujarnya.

Lim Hie Soen menilai  industri perhotelan yang telah di Bumi Senentang sudah memenuhi kebutuhan akan penyerapan tenaga kerja lokal.

“tentu kita sangat senang industri perhotelan di Sintang ini memberdayakan tenaga kerja lokal. Itu salah satu manfaat kehadiran perhotelan yang selalu kita harapkan. Kehadiran Hotel Emerald juga kita harapkan dapat menyerap tenaga kerja masyarakat Sintang,” ujarnya.

Selain itu, industri perhotelan diharapkan mampu memberikan dampak positif terutama bagi masyarakat sekitar. Dengan dibangunya hotel maka efek turunannya seperti perdangangan dan kuliner di sekitaran hotel akan terbantu dalam meningkatkan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat setempat.

“keberadaan hotel menjadi peluang usaha baru bagi masyarakat setempat dalam membangun usaha yang pada akhirnya berdampak pada peningkatan pendapatan,” ujarnya.

Kehadiran hotel juga lanjut dia, menjadi kunci dalam mengembangkan industri pariwisata di daerah. Dua industri ini saling berkaitan mendukung satu sama lain. “selain itu seperti yang disampaikan pak Bupati bahwa keberadan hotel juga dapat menjadi wadah mempromosikan kabupaten sintang kepada masyarakat lurar, baik budaya, hasil kerajinan tangan, kuliner dan produk khas Sintang lainnya,” tambah Lim Hie Soen. (red)

Comments are closed.