Sintang-www.beritasintang.com-Bupati Sintang dr. H. Jarot Winarno, M. Med. PH melakukan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Baitussalam yang berada di Kompleks Perumahan Garden Mas Kelurahan Sengkuang Kecamatan Sintang pada Kamis, 2 Juli 2020.
Bupati Sintang dihadapan masyarakat yang hadir menyampaikan rasa bangganya atas antusias masyarakat dalam membangun Masjid Baitussalam. “masyarakat ada yang menyumbangkan tenaga dan dana. Pemkab Sintang juga akan membantu. Anggota DPRD Sintang juga akan membantu. Masjid di Kecamatan Sintang saat ini ada sekitar 50 masjid dan masih banyak yang memerlukan bantuan. Ini menujukan bahwa umat muslim ingin memiliki rumah ibadah sendiri-sendiri tidak jauh dari tempat tinggalnya. Pemkab Sintang juga sudah menyusun rencana detail tata ruang Kota Sintang yang kita perluas” terang Bupati Sintang
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Anggota DPRD Kabupaten Sintang H. Senen Maryono yang juga Ketua Dewan Masjid Indonesia Kabupaten Sintnag, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sintang H. Anuar Akhmad, Ketua Ikatan Persaudaraan Haji kabupaten Sintang H. Sutarmin, tokoh masyarakat, tokoh agama, serta pengurus Masjid Baitussalam dan para undangan.
“saya sangat bangga dengan antusias masyarakat dalam membangun masjid yang akan dibangun ini. Warga ada menyumbangkan tenaga dan dana. Donatur pun ada serta bersama-sama membantu untuk mewujudkan rencana pembangunan masjid ini. Dengan dibangunnya rumah ibadah ini tentunya kita Pemerintah bersama Anggota DPRD H. Senen Maryono akan melakukan kerjasama akan turut membantu pembangunan masjid ini. Jumlah masjid di Kecamatan Sintang saat ini ada sekitar 50 buah. Diantaranya masih banyak yang memerlukan bantuan, itu menunjukan bahwa umat muslim semakin padat, semakin ramai ingin memiliki rumah ibadah sendiri-sendiri yang posisinya tidak jauh dari tempat tinggalnya. Alhamdulillah ini sangat luar biasa” kata Bupati Jarot Winarno
“Pemkab Sintang suda menyusun rencana detail tata ruang Kota Sintang yang kita perluas. Dan Insya Allah apabila nantinya akan menjadi Ibukota Propinsi Kapuas Raya, daerah kita akan menjadi lebih maju termasuk pembangunan diwilayah Keluarahan Sengkuang ini” terang Bupati Sintang
Ketua Panitia Pembangunan Masjid Denny Setiawan mengatakan, bahwa rencana masjid yang dibangun ini, dari pondasi awal merupakan hasil swadaya masyarakat dan uluran dana beberapa donatur. “kami akan membangun masjid dengan ukuran 18 x 18 meter. Masjid dibangun diatas tanah dengan luas 60 x 60 meter.